Tiswan saat dikonfirmasi oleh wartawan.
Kota Bima, Jurnal NTB.- Sekretaris Golkar Kota Bima, Tiswan menjalani pemeriksaan KPK RI, Jumat, 10 November 2023.
Tiswan diperiksa terkait dugaan Gratifikasi yang menjerat mantan Wali Kota Bima, HM Lutfi, yang sudah menjadi tersangka KPK.
Hal ini diakui oleh Tiswan saat dikonfirmasi wartawan saat keluar usai diperiksa oleh tim KPK di Mako Brimob Bima, sekira pukul 12.22 Wita.
Kepada wartawan, Tiswan mengaku mendapat 14 pertanyaan dari penyidik KPK.
"Hanya 14 pertanyaan yang ditanya saat pemeriksaan," ungkapnya.
Menyinggung materi apa saja yang ditanyakan, Tiswan hanya mengungkapkan pertanyaan yang diajukan penyidik terkait proyek dan pasal yang menjerat Lutfi tentang dugaan gratifikasi.
"Saya menjawab sesui yang saya tahu terkait gratifikasi," akunya.
Jurnal-01