
Petugas pemadam kebakaran saat memadam toko yang terbakar.  
Kota Bima, Jurnal NTB.- Kebakaran melanda sebuah ruko yang menjual parfum di Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Pane, Kota Bima, Minggu (5/10/2025) sore. Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bima berhasil memadamkan api setelah berjuang selama hampir dua jam.
Ruko yang diketahui milik Ibu Nizma itu terbakar sekitar pukul 15.23 WITA. Warga yang melihat asap tebal segera menghubungi petugas Damkar. Tak berselang lama, satuan pemadam langsung menuju lokasi kejadian.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bima, A. Rafik menjelaskan, pihaknya menurunkan empat unit mobil pemadam, masing-masing mobil operasional Hino besar, mobil Upin Ipin, mobil Nato, serta satu unit mobil tangki suplai air.
Sebanyak 27 personel dikerahkan, terdiri dari regu II dan III, enam supervisor, serta dukungan tim backup.
“Petugas tiba di lokasi pukul 15.28 WITA dan langsung melakukan pemadaman. Api berhasil dipadamkan total sekitar pukul 17.18 WITA,” ujar Rafik.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Api berhasil dikendalikan sebelum menjalar ke bangunan lain di sekitarnya.
"Setelah api benar-benar padam dan situasi dinyatakan aman, seluruh personel kembali ke markas komando dalam keadaan terkendali," pungkasnya. (RED).
 

 Komentar
Komentar